Friday, 14 September 2012

Suzuki A Star

pernahkah anda mendengar Suzuki A star...? mungkin nama ini masih asing di telinga kita.
A Star atau Alto nama lainnya, mobil ber DNA city car ini memang jarang kita temui di jalan raya.
lalu bagaimana kisah si mungil ini bisa sampai ke negeri merah putih...?
Jadi begini ceritanya...(mirip presenter acara film horor, maklum postingya kan hari jum'at) mobil ini sengaja di datangkan langsung oleh PT. Suzuki Indomobil Sales dari india dalam bentuk CBU sebanyak 56 unit, yang 53 unit di jual ke dealer-dealer resmi Suzuki seluruh indonesia, dan yang 3 lainnya di simpan oleh PT. Suzuki Indomobil Sales untuk keperluan pameran dan ujicoba kehandalannya di jalanan indonesia.

terbukti bahwa mobil ini pernah mejeng di ajang pameran otomotif bertaraf Internasional, yaitu International Indonesian Motor Show atau di singkat IIMS pada tahun 2011 lalu.
menurut Davy Tulian selaku Direktur Marketing PT. Suzuki Indomobil Sales pada Detikoto.com, tidak ada rencana memasarkan mobil 5 pintu ini di indonesia dengan alasan takut memangkas penjualan Suzuki Splash dan Karimun New Estilo.
karena segmennya berdekatan dengan Splash dan Karimun, jadi terlalu beresiko.
Di negeri Bollywood sana mobil mungil ini di banderol seharga Rs. 3,73,073 atau setara Rp. 66.000.000

sebenarnya mobil mungil ini biasa-biasa saja, tidak memiliki kesan sporty dan mewah.
terbukti dari segi exterior designnya biasa saja, hanya terlihat futuristis di bagian depan dengan girl melingkar.
dari sisi interior juga tidak ada kesan mewah dan sporty, karena tidak di lengkapi dengan indikator rpm dan tampilan panel sangat minimalis. dan lagi belum di lengkapi standar  keselamatan penumpangnya , tidak ada Air Bag, ABS EBD dll.
Mesin yang di tanamkan pun...sama persis dengan All New Karimun Estilo 3 Cylinder, 998 cc 4 langkah, berpadu dengan Transmissi Manual 5 percepatan dan transmissi automatic 4 percepatan.
di balik semua kekurangannya ternyata si mungil ini menyimpan suatu kelebihan yaitu super Irit BBM.
menurut salah satu pemilik mobil serupa lebih irit dari pada sepeda motor Ninja 2 tak.

                                                                   

Bagian Samping

                                                                                                
                                                                   Bagian Interior


                                                                     Bagian Mesin

                                                                    Bagian Belakan


by. wildan 11

No comments:

Post a Comment

budayakan berkomentar yang baik, jangan spam....!!!!!
komentar spam akan langsung di hapus.